Mobil Baru Bukan Berarti Bebas Masalah: Ini Komponen yang Tetap Perlu Dipantau
Apabila Anda mendengar bunyi aneh, getaran ketika pengereman, atau jarak pengereman yang terasa berbeda, maka harus segera diperiksa.
-
Memeriksa Kondisi Aki
Selanjutnya, Anda harus memeriksa kondisi aki mobil. Aki pada mobil baru dapat mengalami penurunan performa lebih cepat apabila Anda jarang menggunakan mobil tersebut. Jadi, pastikan aki mobil dalam kondisi terbaik.
-
Pemeriksaan pada Sistem Pendingin
Sistem pendingin perannya amat vital dalam menjaga suhu mesin tetap stabil. Pada mobil baru, kemungkinan adanya udara yang terjebak di dalam sistem atau sambungan selang yang kurang sempurna tetap bisa terjadi.
Apabila coolant berkurang atau ada kebocoran kecil, maka mesin mobil bisa mengalami overheat. Memantau level coolant dan kondisi radiator secara berkala akan membantu mencegah terjadinya kerusakan serius pada mesin.
Selain beberapa komponen di atas, Anda juga perlu memeriksa ban, suspensi, kaki-kaki, sistem kelistrikan, hingga sensor untuk benar-benar memastikan bahwa mobil baru Anda bekerja dengan optimal.