Bagaimana Cara Menghindari Pencurian Kendaraan di Tempat Istirahat saat Mudik
 
                        Tips mudik kali ini membahas tentang pencurian mobil yang marak terjadi saat berada di rest area. Miris sekali kan, tempat yang seharusnya bisa menjadi alternatif untuk beristirahat sejenak dengan nyaman tapi nyatanya tidaklah aman.
Banyak cara yang dilakukan pencuri untuk mengambil kendaraan dengan cepat. Bahkan, ada yang bisa melakukannya hanya dalam tempo 5 menit saja.
Sebenarnya, apa saja modus pencurian mobil yang kerap terjadi di rest area? Bagaimana upaya pencegahannya? Berikut penjelasannya.
Tips Mudik Terhindar dari Modus Pencurian Mobil di Rest Area
Seiring berkembangnya teknologi yang semakin canggih dibidang otomotif, semakin beragam pula modus pencurian pada mobil. Bahkan, kendaraan yang parkir di tempat yang terlihat aman seperti rest area pun tak luput dari incaran.
 
                                 
                                