Apa Saja Barang yang Sebaiknya Selalu Ada di Mobil untuk Keadaan Darurat?

icon 7 April 2025
icon Admin

Potensi keadaan darurat mobil mewajibkan Anda untuk mempersiapkan barang-barang tertentu di dalam kabin. Karena bagaimanapun, saat berkendara, keselamatan dan kenyamanan merupakan hal utama. Jadi, Anda harus tahu barang-barang apa saja yang wajib dibawa.

Pada artikel kali ini, Anda akan mengetahui berbagai daftar barang yang wajib dibawa untuk pencegahan keadaan darurat. Mari simak bersama-sama ulasannya!

5 Barang yang Harus Ada pada Keadaan Darurat Mobil

Saat Anda mengendarai mobil, pasti akan ada situasi yang tak terduga di jalan, seperti ban bocor maupun tiba-tiba mengalami sakit kepala. Karena itu, penting bagi Anda selalu siap siaga dalam menghadapi keadaan darurat apapun.

Kali ini, akan dibahas mengenai rangkuman peralatan darurat yang sebaiknya Anda sediakan di dalam mobil. Berikut ini daftar-daftarnya:

  • Kotak P3K

Barang pertama yang wajib ada di dalam mobil adalah kotak P3K, yang berguna untuk memberikan pertolongan pertama jika Anda cedera atau terluka. Ketika mengemudi, tidak dapat dipungkiri potensi kecelakaan bisa saja terjadi.

Maka dari itu, keadaan darurat seperti cedera ringan bisa diatasi dengan alat-alat kotak P3K. Pastikan di dalam kotak P3K terdapat perban, antiseptik, kapas, plester, gunting, dan obat-obatan pribadi lainnya.

  • Kabel Jumper

Keadaan darurat mobil seperti aki yang soak atau mati bisa saja terjadi pada Anda. Maka dari itu, bawalah kabel jumper kemanapun Anda bepergian. Dengan kabel jumper, Anda bisa menyambungkan aki mobil Anda yang rusak dengan aki mobil lain.

Selain membawa kabel jumper, pastikan Anda memiliki pengetahuan tentang cara menggunakan kabel jumper dengan benar. Hal ini guna mencegah kerusakan sistem kelistrikan mobil.

  • Dongkrak

Dongkrak menjadi barang yang penting untuk Anda persiapkan di mobil. Seperti yang sudah disebutkan tadi bahwa masalah pada ban mobil bisa terjadi pada siapa saja. 

Maka dari itu, peralatan seperti dongkrak, kunci roda, ban cadangan penting sekali dibawa.

Keadaan darurat mobil seperti masalah ban bisa Anda atasi sendiri jika memiliki peralatan seperti di atas. Anda jadi tidak perlu menunggu bantuan terlalu lama, karena peralatan perbaikan ban sudah siap.

  • Buku Manual

Sering disepelekan, buku manual sebenarnya penting sekali untuk Anda bawa kemana-mana. 

Buku ini menjadi sumber informasi jika keadaan darurat Anda alami. Karena di buku manual ada instruksi penting terkait cara menangani masalah pada mobil.

Misalnya, instruksi cara mengganti ban, cara memeriksa sistem kelistrikan dan sebagainya. Untuk Anda yang belum begitu paham tentang memperbaiki mobil, buku manual ini sangat membantu sekali.

  • APAR (Alat Pemadam Api Ringan)

Barang terakhir yang tak boleh Anda lupakan untuk dibawa adalah APAR (Alat Pemadam Api Ringan). Karena kebakaran menjadi salah satu risiko yang mungkin saja terjadi pada mobil Anda.

Kerusakan mobil seperti kebocoran bahan bakar atau kerusakan pada sistem kelistrikan dapat ditangani dengan cepat oleh APAR. Jadi, Anda tidak perlu khawatir jika keadaan darurat mobil seperti api menjadi besar dan menyebar terjadi.

Pada intinya, istilah “lebih baik mencegah daripada mengobati” berlaku juga pada Anda sebagai pemilik mobil. Membawa barang-barang penting sebagai pertolongan pertama dapat membantu Anda bisa menghadapi masalah kecil agar tidak menjadi besar.